Perbaikan sarana dan prasarana PAUD IT Al-Khairaat Pujokusuman

PAUD IT Tahfidzul Quran dan Taman Pengasuhan Anak Al-Khairaat Kampus Pujokusuman dalam waktu dekat akan mengadakan perbaikan kampus dan sarana pembelajaran.

Sekolah untuk anak usia 2 hingga 4 tahun yang beralamat di jalan Sidoluhur Pujokusuman MG I / 504 Mergangsan Yogyakarta saat ini menempati rumah dan tanah wakaf yang diperoleh dari donatur Al-Khairaat daerah Mergangsan.


Alhamdulillah keadaan rumah masih bagus dan memungkinkan untuk kegiatan belajar mengajar, dan ketika melihat bagian belakang rumah yang kosong, nampak tanah lapang yang luas dan cocok untuk bermain anak-anak.

Komite sekolah berinisiatif membersihkan rumah bagian belakang, yang rencananya berbagai macam mainan akan ditempatkan di lokasi tersebut, namun ternyata tanah bagian belakang bangunan PAUD ambles dan berbahaya bagi anak-anak.

Komite Sekolah selanjutnya meminta Yayasan untuk memperbaiki bagian belakang sekolah agar dapat dimanfaatkan sebagaimana mestinya.

Dari bagian Sarana dan Prasana Yayasan Pendidikan Dakwah Sosial Al-Khairaat Ustadz Teguh Rahayu Wiyono memaparkan rencana pembangunan lokasi belakang PAUD IT Tahfidzul Quran Al-Khairaat kampus Pujokusuman akan dipergunakan sebagai lahan terbuka dan tempat bermain anak-anak.

Dimana lokasi tersebut akan di urug terlebih dahulu, kemudian dilakukan proses pavingisasi, setelah proses pavingisasi selesai selanjutnya perlengkapan mainan seperti plorotan, jembatan gantung, ayunan dll akan dipindahkan ke lokasi tersebut.



Alhamdulillah kini sudah bisa dipergunakan untuk sarana bermain, namun masih membutuhkan sarana prasarana pendidikan lainnya.

Bagi sahabat-sahabat pembaca sekalian yang berkeinginan untuk membantu perbaikan sarana dan prasarana untuk PAUD IT Tahfidzul Quran Al-Khairaat dapat menghubungi kami di nomor 0274-372886 atau 0852-1022-0305.

Atau dapat transfer ke rekening Goedang Zakat Al-Khairaat di BNI Syariah nomor : 038 151 6270 atau Bank Syariah Mandiri nomor 709 881 1995. Insya Allah bermanfaat.

Perlengkapan mainan yang akan dipindahan
Suasana belajar mengajar yang sempit


Wakaf Pembangunan SDIT Al-Khairaat Kampus Warungboto

Alhamdulillah setelah berhasil membebaskan tanah seluas 500 m2 pada bulan Ramadhan 2012 M / 1433 H, Yayasan Pendidikan Dakwah Sosial Al-K...


VIRAL